DJI Indonesia – DJI merilis produk terbaiknya yakni DJI Transmission bersamaan dengan peluncuran DJI RS3 dan DJI RS3 Pro beberapa waktu lalu. Perangkat wireless untuk video ini direkomendasikan bagi para videomaker dan filmmaker. Khususnya dalam pembuatan film, reality show, dokumenter, event konser, dan sebagainya. Lantas, seperti apa spesifikasi DJI Transmission ini? Tim Doran Gadget merangkumnya untuk Anda.

Spesifikasi DJI Transmission

Berikut spesifikasi DJI Transmission yang perlu Anda ketahui sebagaimana dilansir dari laman resmi DJI International. Spesifikasi ini meliputi berat, dimensi, frekuensi, dan hal-hal dasar lainnya:

 Berat  Bobot Video Transmitter: sekitar 350 gram (tidak termasuk antena)
 Bobot High-Bright Remote Monitor: sekitar 727 gram (tidak termasuk antena)
 Dimensi  Bobot Video Transmitter: 127×87×26 mm (tidak termasuk antena)
 Bobot High-Bright Remote Monitor:  213×135×51 mm (tidak termasuk antena)
 Frekuensi Operasional  Non DFS Frequency Band:
 2.4000-2.4835 GHz
 5.150-5.250 GHz
 5.725-5.850 GHz DFS Frequency Band:
 5.250-5.350 GHz
 5.470-5.600 GHz
 5.650-5.725 GHz”
 Transmitter Power (EIRP)  2.4000-2.4835 GHz:
 <33 dBm (FCC)
 <20 dBm (SRRC/CE/MIC) 5.150-5.250 GHz:
 <23 dBm (FCC/SRRC/MIC) 5.250-5.350 GHz:
 <30 dBm (FCC)
 <23 dBm (SRRC/MIC) 5.470-5.600 GHz, 5.650-5.725 GHz:
 <30 dBm (FCC)
 <23 dBm (CE/MIC) 5.725-5.850 GHz:
 <33 dBm (FCC/SRRC)
 <14 dBm (CE)
 Max Bandwidth  40 MHz
 Max Bitrate  50 Mbps
 Power Consumption  11 W
 Power Supply Voltage  6 to 18 V
 Output Voltage  Power Output Port: 6 to 18 V
 Operating Time  Video Transmitter: 3 jam 40 menit
 High-Bright Remote Monitor: 2 jam
 Input Video Format  3G SDI: YCbCr 4:2:2 10-bit
 1080p: 23.98/24/25/29.97/30/50/59.94/60fps
 1080i: 50/59.94/60fps
 720p: 50/59.94/60fps
 Output Video Format  3G SDI: YCbCr 4:2:2 10-bit
 1080p: 23.98/24/25/29.97/30/50/59.94/60fps
 1080i: 50/59.94/60fps
 720p: 50/59.94/60fps
 Input Audio Format  SDI embedded, HDMI embedded
 Output Video Format  PCM
 Transmisi Video  O3 Pro
 Max Video Bitrate  50 Mbps
 Latensi  68 ms – 100 ms
 Jarak Jangkau  6 km (FCC) – 4 km (CE/SRRC/MIC)
 Format Video Coding  H.264
 Max Bandwidth  40 MHz
 Temperatur Operasional  -10° to 45° C (14° to 113° F)
 Mirror Control Mode Supported Camera  Models  ZV1/A7 III/A7S III/A7M III/A7R III/A7R IV/A7 IV/FX3/A7S II/A6600/A6400 and all Sony cameras that support BRAVIA (HDMI control)

Baca juga: Spesifikasi DJI RS 3 dan RS 3 Pro: Gimbal Kamera Terbaru DJI

Fitur dan Seputar DJI Transmission

Dari tabel spesifikasi DJI Transmission di atas, dapat dilihat kalau perangkat ini memiliki fitur teknologi transmisi yang cukup baik. Yakni O3 Pro, dimana sistem tersebut mengombinasikan penerimaan sinyal, monitoring, kontrol, dan perekaman video dalam satu perangkat. Bahkan transmisi ini mampu beroperasi dengan jangkauan jarak hingga 20.000 kaki dengan tingkat latensi yang rendah. Tentu, ini jadi salah satu keunggulan dibandingkan trransmisi biasa yang menggunakan WiFi.

Selain itu, sebagaimana dilansir dari DroneDJ menyebutkan jika video yang direkam mampu hingga 1080p/60fps. Kemudian, untuk merekam video langsung dapat dimonitor pada 16-bit 48 kHz. DJI juga menambahkan DFS band di atas 2,4 GHz dan 5,8 GHz dengan menawarkan 23 opsi transmisi lebih baik dan bebas dari gangguan.

Untuk pemantauan video nirkabel, perangkat didukung dengan sebuah layar berukuran 7 inci yang memiliki tingkat kecerahan tinggi. Yakni pada rentang 1.500 nit dan membuatnya lebih nyaman digunakan. Bahkan di bawah terik matahari secara langsung. Tak hanya itu saja, DJI pun menyebutkan jika perangkat ini mampu mendukung untuk multiple receiver. Lalu, ada dua mode transmisi untuk kebutuhan yang berbeda.

Saat menggunakan mode ’Control’ dapat digunakan untuk memantau dua receiver dalam waktu yang sama. Dengan begitu kamera dan gimbal dapat dikontrol secara bersamaan dari jarak jauh. Untuk penggunaan yang lebih seperti pencahayaan dan sebagainya dapat menggunakan mode ‘Broadcast’. Kemudian, untuk merekam acara seperti reality show dapat mengirim sinyal hingga ke 10 perangkat dengan pengalaman sinkronisasi yang mudah.

Baca juga: Perbandingan Drone Remote DJI RC vs DJI Smart Controller

Harga dan Rilis DJI Transmission

DJI Transmission akan dijual di pasaran di bulan September mendatang. Namun, dalam website resmi DJI untuk paket combo sudah tersedia untuk distributor dan reseller resmi mulai harga 2.499 US$. Dalam paket combo tersebut terdiri dari:

  • DJI Video Transmitter
  • DJI High-Bright Remote Monitor
  • Remote Monitor Hood
  • Installation Toolkit
  • Protector Case
  • WB37 Intelligent Batteries (2 unit)
  • WB37 Battery Charging Hub (1 unit)

Nantinya, transmitter video dan remote untuk monitor bisa dijual terpisah dengan harga mulai dari 1.099US$ dan 1.69US$ di retail. Namun, saat masuk di retailer Indonesia harganya mungkin mengalami perubahan dikarenakan adanya kebijakan fiskal yang berlaku.

Baca juga: 8 Drone DJI dengan Kamera Terbaik 2022

Penutup

Itu dia ulasan singkat mengenai spesifikasi DJI Transmission yang mendukung untuk berbagai aktivitas pembuatan film dan video terbaik. Dapatkan berbagai produk lain dari DJI seperti drone, gimbal camera, dan lainnya di Doran Gadget sebagai official store DJI Surabaya, DJI Jakarta, DJI Semarang, DJI Banjarmasin, DJI Manado, dan DJI Bali.

Semua produk yang dijual adalah barang asli dengan garansi resmi. Selain itu ada berbagai banyak promo yang bisa Anda dapatkan. Informasi lebih lanjut hubungi CS kami via WhatsApp di sini dan follow Instagram Doran Gadget.

Artikel terkait:

>