Dorangadget.com – Berjalan 10.000 langkah per hari sering menjadi kampanye yang digaung-gaungkan. Tapi, tahukah Anda bila kita sebenarnya tidak perlu berjalan dengan jumlah langkah sebanyak itu?
Menurut riset yang dilakukan JAMA Internal Medicine, berjalan 10.000 langkah tidak harus dicapai. Bahkan, angka yang harus dicapai untuk mendapat manfaat kesehatannya jauh di bawah itu.
Jumlah langkah yang direkomendasikan adalah sekitar 7.000 per harinya. Untuk menghitung jumlahnya, seseorang bisa menggunakan alat pedometer atau perangkat wearable yang semakin canggih saat ini.
Meski berjalan sebanyak 10.000 langkah per hari tidak direkomendasikan, aktivitas tersebut tetap memberikan manfaat bagi kesehatan. Beberapa cara dapat dilakukan untuk mencapai jumlah langkah itu, antara lain:
1. Memilih berjalan kaki saat bepergian;
2. Memilih menggunakan tangga daripada lift ataupun naik eskalator;
3. Berjalan santai bersama kerabat;
4. Merencanakan jalan-jalan saat liburan; serta
5. Mengikuti kegiatan acara jalan santai yang diadakan oleh komunitas.