Doran Gadget – Pernah mengalami kendala keyboard laptop terkunci? Kondisi seperti ini tentu akan sangat menghambat produktivitas Anda ketika menggunakan laptop. Oleh sebab itu, tak heran apabila panduan tentang cara mengatasi keyboard laptop yang tiba-tiba terkunci menjadi informasi yang banyak dicari.

Mengapa Keyboard Terkunci?

Apa sebenarnya yang menyebabkan keyboard laptop itu terkunci? Umumnya, keyboard laptop yang tiba-tiba terkunci bisa disebabkan oleh beberapa hal, antara lain:

  • Menu Numlock tidak sengaja diaktifkan oleh pengguna.
  • Bagian bawah keyboard terganjal kotoran atau penuh dengan debu.
  • Adanya kerusakan pada sistem bawaan dari laptop yang tidak kompatibel.

Baca juga: Rekomendasi, Tips, dan Kriteria Memilih Keyboard yang Baik

Cara Mengatasi Keyboard Laptop yang Terkunci

Untuk mengatasi keyboard laptop yang terkunci, ada beberapa langkah yang bisa Anda lakukan, di antaranya:

1. Nonaktifkan Fungsi Filter Keys

Keyboard Laptop Terkunci
Source: freepik

Terlalu sering menekan tombol SHIFT saat menggunakan laptop bisa membuat keyboard Anda terkunci. Hal ini disebabkan karena Anda mungkin tidak sengaja mengaktifkan Filter Keys sehingga membuat keyboard laptop Anda tidak bisa digunakan. Untuk menonaktifkan filter ini, Anda bisa mengikuti beberapa langkah berikut ini:

  • Buka Control Panel lewat pencarian di Windows.
  • Pilih opsi Ease of Access.
  • Cari ikon keyboard dan pilih menu Make the Keyboard Easier to Use.
  • Setelah itu, scroll ke bagian bawah dan pilih menu Set up Filter Keys.
  • Lalu, hilangkan centang yang terdapat pada Turn on Filter Keys dan pada shortcut keyboard Turn on Filter Keys when right SHIFT is Pressed for 8 Seconds.

2. Nonaktifkan Tombol NumLock

Untuk memperbaiki keyboard laptop yang terkunci, Anda harus mengetahui apa penyebab tombol tersebut dapat terkunci. Sering kali, keyboard yang terkunci hanya terjadi di beberapa tombol saja. Hal tersebut dapat dikarenakan Anda tidak sengaja menekan tombol pengunci keyboard atau NumLock.

Setelah mengetahui penyebab dari permasalahan tersebut, Anda bisa mematikan kembali fungsi NumLock agar keyboard dapat berfungsi seperti sebelumnya. Untuk menonaktifkannya, Anda bisa menekan tombol Fn + NumLock, pastikan LED notifikasinya telah mati., dan tunggu beberapa saat. 

Baca juga: 10 Rekomendasi Keyboard Wireless, Termasuk Mechanical!

3. Bersihkan Keyboard 

Keyboard Laptop Terkunci
Source: freepik

Salah satu penyebab keyboard Anda terkunci adalah karena terdapat debu atau kotoran yang mengganjal di sela-sela keyboard. Hal tersebut dapat mengakibatkan tombol pada laptop menjadi tidak responsif atau bahkan tidak bisa digunakan sama sekali.

Solusi untuk memperbaikinya adalah dengan membersihkan keyboard menggunakan pembersih seperti keypad cleaner, sikat kecil yang lembut, dust blower, atau kain bersih. Namun, pastikan keyboard berada dalam keadaan mati ketika ingin membersihkannya.

4. Update dan Install ulang Driver Keyboard 

Penyebab lain yang bisa membuat keyboard Anda terkunci adalah adanya permasalahan pada driver keyboard. Untuk dapat mengatasinya, Anda bisa meng-update atau install ulang driver keyboard tersebut.

  • Ketik Device Manager pada kolom pencarian Windows.
  • Buka Device Manager kemudian ketik Keyboards dan klik dua kali pada opsi tersebut.
  • Selanjutnya, pilih opsi Update Driver Software.
  • Klik opsi Search Automatically for Update Driver Software, kemudian ikuti panduan dan proses install ulang hingga selesai.

5. Gunakan Kombinasi Fn

Cara lain yang bisa Anda lakukan adalah dengan menggunakan kombinasi Fn. Agar Anda dapat mengaktifkan fungsinya, Anda bisa menekan tombol Fn + F11 + Scr Lk. Kombinasi tombol ini berfungsi untuk membuka kunci pada keyboard laptop Asus secara keseluruhan. Untuk jenis keyboard lainnya, Anda bisa menggunakan kombinasi yang berbeda.

6. Ubah Pengaturan Bios ke Default

Keyboard Laptop Terkunci
Source: freepik

Terkadang, keyboard laptop yang terkunci juga bisa disebabkan oleh pengaturan BIOS. Mengubah pengaturan BIOS memiliki risiko terhadap stabilitas pada sistem komputer yang disebabkan oleh kondisi kelistrikan yang tidak stabil. Namun, jika Anda ingin mengubah pengaturan BIOS, ada beberapa langkah yang perlu Anda lakukan, yakni:

  • Matikan laptop dan hidupkan kembali laptop Anda.
  • Ketika muncul laman BIOS pada layar, tekan tombol F1 sampai F12. Apabila tidak memungkinkan, Anda bisa menggunakan bantuan keyboard eksternal.
  • Setelah masuk ke dalam menu BIOS, cari dan pilih Pengaturan Keyboard.
  • Klik opsi Restore to Default Setting atau opsi Reset Keyboard dan tunggu hingga prosesnya selesai.

7. Mengganti Keyboard

Apabila beberapa cara di atas tetap tidak bisa membuat keyboard Anda kembali berfungsi dengan baik, maka Anda perlu menggantinya dengan hardware yang baru. Namun, tidak disarankan untuk melakukan proses penggantian hardware ini sendiri. Sebaiknya, Anda mengunjungi service center terdekat untuk melakukan pergantian, supaya tidak terjadi kerusakan pada komponen lain dalam keyboard tersebut.

Baca juga: 5 Perbedaan Keyboard Biasa vs Mechanical, Apa Saja?

Penutup

Keyboard Laptop Terkunci
Source: freepik

Itu tadi beberapa cara mengaktifkan dan memperbaiki keyboard laptop yang terkunci. Namun, jika beberapa tahapan yang telah dilakukan tidak membuahkan hasil, Anda bisa mengganti keyboard lama Anda dengan keyboard terbaik berikut ini. Pastikan Anda memilih keyboard yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan serta aktivitas Anda.

Artikel terkait: