Spesifikasi Xiaomi Redmi 13_

Doran Gadget – Xiaomi kembali merilis smartphone entry-level terbaik Redmi 13 di pertengahan tahun ini. Ada sejumlah pembaruan dan peningkatan fitur dari generasi sebelumnya. Apa saja keunggulan dan spesifikasi Xiaomi Redmi 13 ini? Simak ulasannya yang telah dirangkum oleh tim Doran Gadget.

Spesifikasi Xiaomi Redmi 13 Secara Umum

Spesifikasi Xiaomi Redmi 13
sc: Liputan6

Melansir dari laman GSM Arena berikut spesifikasi Xiaomi Redmi 13 secara umum yang perlu Anda ketahui:

Dimensi 168.6 x 76.3 x 8.3 mm
Bobot 205 gram
Ukuran Layar 6.79 inci
Tipe Layar IPS LCD
Resolusi 1080 x 2460 pixels
Pelindung Layar Corning Gorilla Glass
Chipset Mediatek Helio G91 Ultra (12 nm)
Memori 128GB 6GB RAM
128GB 8GB RAM
256GB 8GB RAM
Kapasitas Baterai 5030 mAh
Kamera Belakang 108 MP, f/1.8, (wide)
2 MP, f/2.4, (macro)
Kamera Depan 13 MP, f/2.5, (wide)
Sistem Operasi Android 14, HyperOS
Sensor Fingerprint (side-mounted), accelerometer, compass, Virtual proximity sensing
Warna Sandy Gold, Midnight Black, Ocean Blue

Baca juga: 10 Rekomendasi HP Xiaomi Terbaik 2024

Fitur Unggulan Redmi 13

Lalu, bagaimana mengenai fitur-fitur unggulan yang ada pada smartphone Xiaomi Redmi 13 ini? Ada beberapa aspek dalam melihat keunggulan tersebut. Mulai dari segi desain, layar, baterai, hingga dapur pacu dan performanya. Merangkum dari berbagai sumber, berikut di antaranya:

1. Desain dan Layar

Spesifikasi Xiaomi Redmi 13 (4)
sc: GSM Arena

Pertama kita bisa melihat dari segi desain dan layarnya. Pada dasarnya, desain Redmi 13 tidak jauh berbeda dari pendahulunya, yakni Redmi 12. Bagian punggung smartphone terpasang dua kamera belakang dan itu menempel langsung di bagian bodi HP. Lalu, terdapat unit LED Flash. HP ini hadir dalam tiga warna berbeda yakni Sandy Gold, Midnight Black, dan Ocean Blue.

Layarnya menggunakan tipe LCD dengan ukuran 6.79 inci full HD+. Selain itu memiliki refresh rate 90Hz yang lebih smooth. Layar juga sudah tersertifikasi TÃœV Rheinland dalam menjaga kesehatan dan berfungsi dalam mengurangi cahaya biru. Layar ini pun dilindungi oleh Corning Gorilla Glass dan IP53 yang melindungi dari debu maupun percikan air.

Baca juga: Cara Reset HP Xiaomi yang Aman & Mudah di Semua Tipe

2. Spesifikasi Kamera

Keunggulan lain yang diusung Redmi 13 ialah kameranya. Terdapat dua buah kamera belakang. Dimana kamera utamanya memiliki resolusi sampai dengan 108MP. Berkat resolusi sebesar itu, mampu menghadirkan foto yang lebih cerah. Kamera lainnya memiliki resolusi 2MP dengan lensa bokeh dan memiliki fitur 3x in-sensor zoom. Ada pula fitur Night Mode yang membuatnya tetap cerah walaupun mengambil foto di malam hari.

Sementara itu, di bagian kamera depannya ditingkatkan dari seri sebelumnya yang hanya 8MP kini menjadi 13MP. Dan dimuat dalam sebuah punch hole. Ada juga Soft Light Ring yang membuat foto selfie semakin keren dan halus. Soft Light Ring ini juga diambil dari cahaya yang ada di layar, jadi cahaya tidak seperti ‘menembak’.

3. Ketahanan Baterai

Spesifikasi Xiaomi Redmi 13 (2)
sc: GSM Arena

Performa baterai menjadi pertimbangan tersendiri dalam memilih smartphone terbaik. Terlebih jika digunakan untuk menunjang kerja sehari-hari. Untungnya, Redmi 13 memiliki kapasitas baterai yang unggul dan besar yakni 5.000 mAh. Spek ini sangat cukup untuk mendukung bermain game maupun nonton konten video.

Pengisian daya baterainya pun lebih mudah dan cepat. Ini berkat dukungan dari teknologi fast charging yang lebih besar yakni di kisaran 33W. Bandingkan dengan Redmi 12 sebelumnya yang hanya dibekali 18W saja.

Baca juga: Mudah, Begini Cara Cek Baterai Health Xiaomi!

4. Performa dan Dapur Pacu

Beralih ke segi performa smartphone. Meski masuk dalam kategori entry-level, Redmi 13 memiliki performa yang cukup tangguh. Dapur pacunya sendiri mengadopsi MediaTek Helio G91 Ultra 12nm. Jaringan koneksinya sudah 4G dan didukung HyperOS Android 14. Untuk penggunaan lebih baik, pengguna akan mendapatkan update Android sebanyak dua kali dan memiliki dukungan keamanan hingga 4 tahun.

Kapasitas penyimpanannya cukup unggul. Yakni dengan RAM 8GB dan bisa ditambah menjadi 8GB yang diambil dari RAM virtual. Sementara itu, untuk kapasitas memori internalnya mampu hingga 256GB. Beberapa fitur pendukung lainnya yang disematkan antara lain pemindai sitik jari, IR blaster, dan NFC.

5. Harga Xiaomi Redmi 13

Spesifikasi Xiaomi Redmi 13 (1)
sc: GSM Arena

Terakhir adalah mengenai harga Xiaomi Redmi 13. Smartphone ini akan dipasarkan tanggal 6 Juni 2024 mulai jam 00:00 WIB. Penjualan perdana dilakukan eksklusif di laman resmi Xiaomi atau mi.com maupun partner yang sudah ditunjuk. Sementara itu, penjualan di ritel secara offline mulai dilakukan tanggal 13 Juni 2024. Adapun harganya di Indonesia adalah:

  • Xiaomi Redmi 13 (8 GB/128 GB): Rp1.9 jutaan
  • Xiaomi Redmi 13 (8 GB/256 GB): Rp2.1 jutaan

Sebagai catatan, harga tersebut bisa saja berubah sewaktu-waktu. Oleh karena itu, pastikan Anda mendapatkan informasi up to date untuk mendapatkan harga terbaik saat membelinya nanti.

Baca juga: 10 Rekomendasi HP Xiaomi NFC Terbaru dan Harganya

Penutup

Spesifikasi Xiaomi Redmi 13 (3)
sc: GSM Arena

Bagaimana Sobat Doran tertarik memilikinya? Bagi Anda yang mempertimbangkan budget dan menginginkan fitur-fitur terbaik di smartphone, khususnya dari segi kamera maka smartphone ini layak untuk dipertimbangkan. Khususnya untuk menunjang kerja dan aktivitas sehari-hari.

Kini, Anda juga bisa membeli produk Xiaomi terbaik di Doran Gadget. Sebagai authorized partner penjualan Xiaomi di tanah air, kami menjual produk original dengan garansi resmi pabrikan. Selain itu, ada berbagai promo menarik yang bisa didapatkan untuk setiap pembelian melalui website dan aplikasi Doran Gadget.

Semoga bermanfaat!

*Baca juga artikel lainnya dari Doran Gadget di Google News dan WA Channel

Artikel terkait:

>