perbedaan samsung galaxy fit dan galaxy fit 2

Dorangadget.com Smartband Samsung Galaxy Fit 2 merupakan penerus dari smartband Galaxy Fit pertama sekaligus membawa pembaruan. Generasi kedua ini hadir dengan layar 3D 1,1 inci dan baterai yang memiliki kapasitas lebih besar. Baik Samsung Fit 1 atau Fit 2, keduanya memiliki beberapa mode latihan serta tahan air.

Generasi pertama Galaxy Fit diluncurkan pada Juni 2019 san saat ini sudah sulit sekali mencarinya jika ingin baru. Sedangkan Galaxy Samsung  Fit 2 masih tersedia sampai saat ini, dan dibanderol cukup murah yakni Rp 699 di situs resmi Samsung, yang pasti lebih canggih dari versi sebelumnya.

Berikut perbedaan Smartband Samsung Galaxy Fit 1 dan Fit 2 dilihat dari situs resmi Samsung:

Desain dan Spesifikasi Samsung Galaxy Fit dan Galaxy Fit 2

perbedaan samsung galaxy fit dan galaxy fit 2

Galaxy Fit 2 memiliki sedikit perubahan dalam penampilan dan sangat mirip dengan model sebelumnya. Perbedaannya adalah ukuran layarnya sedikit lebih lebar. Sekarang hadir dengan layar AMOLED 3D 1,1 inci dan lebih tipis. Pada Samsung Fit pertama, memiliki ukuran 0,95 inci

Keduanya sama-sama memiliki kedalaman warna mencapai 16 juta, RAM 2MB, ROM 32MB untuk menunjang aktivitas sepanjang hari.

Sensor dan Konektivitas Galaxy Fit dan Galaxy Fit 2

Dalam hal sensor dan konektivitas pada Galaxy Fit 2 tidak banyak berubah. Hadir dengan sensor yang sama dengan generasi sebelumnya. Keduanya memiliki fungsi untuk mengukur detak jantung, serta mampu menjelaskan langkah dan latihan yang berbeda dari berbagai aktivitas.

Latihan yang bisa Anda Optimasi Pada Fit 2:

  • Running
  • Walking
  • Dynamic Workout
  • Elliptical Trainer
  • Rowing Machine

Sensor yang tersedia:

  • Akselerometer
  • Sensor Gyro
  • Sensor Detak Jantung

Bluetooth 5.0 telah dipertahankan untuk terhubung dengan sistem seluler Android dan iOS. Keduanya dilengkapi dengan input dan kabel USB-C standar. Namun, kedua gelang tersebut tidak memiliki GPS.

Kedua smartband Samsung ini memiliki manajemen tidur untuk menganalisis pola tidur. Namun untuk memaksimalkan kinerjanya, harus dihubungkan ke smartphone yang kompatibel, Hp 2 jutaan juga sudah cukup tidak perlu mahal-mahal seperti Samsung S21 series.

Keduanya juga sama-sama bisa mengelola stres. Dengan menghubungkannya pada aplikasi Samsung health, secara otomatis Anda bisa melihat tingkat stres. Saat tingkat stres mulai meninggi, Anda bisa melatih dan mengatur pernafasan agar semakin rilek.

Konektivitas menggunakan Bluetooth dengan smartphone memungkinkan Anda juga melihat notifikasi, mengontrol musik langsung dari smartband. Namun yang menyenangkan, Fit 2 memiliki sekitar 70 tampilan yang bisa dipilih yang paling sesuai dengan pribadi.

perbedaan samsung galaxy fit dan galaxy fit 2

Fitur dan Daya Tahan Smartband Galaxy Fit dan Galaxy Fit 2

Kedua smartband Samsung bisa memonitor untuk memantau sekitar 90 aktivitas fisik dan detak jantung melalui aplikasi Samsung Health. keduanya juga menampilkan pemberitahuan dan pesan singkat. Namun, keduanya sama-sama tidak memiliki ruang penyimpanan yang cukup untuk menyimpan musik.

Keduanya dibuat dengan lapisan karet yang ideal untuk latihan fisik dan ringan. Galaxy Fit 2 memiliki berat 21 gram, sedangkan pendahulunya memiliki bobot 15 gram. Karena terbuat dari karet, maka cenderung tahan lama. Hal menarik lainnya adalah perangkat tersebut disertifikasi dengan daya tahan militer.

Baterai Smartband Samsung Galaxy Fit dan Galaxy Fit 2

perbedaan samsung galaxy fit dan galaxy fit 2

Galaxy Fit 2 hadir dengan baterai 159 mAh yang lebih besar dari generasi sebelumnya. Dalam situs Samsung, daya tersebut bisa membuat smartband hidup selama 15 untuk pemakaian normal dan dilepas saat tidur. Jika intensitas lebih rendah, maka bisa bertahan sampai 21 jari. 

Samsung Galaxy Fit generasi pertama hadir dengan 120 mAh yang membuatnya bisa bertahan sampai 7 hari penggunaan konstan atau hingga 11 hari dengan penggunaan sedang. Masa pakai yang lebih lama tentu membuat Anda semakin nyaman karena tidak perlu khawatir kehabisan baterai.

Baca: Petunjuk Fitur Xiaomi Mi Band 4 untuk Maksimalkan Penggunaan

Ketahanan air

Kedua model Smartband Samsung Galaxy Fit ini sama-sama memiliki rating IP68, yang memastikan ketahanan air 5 ATM, dengan kedalaman sampai 50 meter. Samsung menyatakan bahwa Anda dapat menggunakan kedua versi perangkat tersebut tanpa khawatir akan berdebu atau hujan. Meskipun dilengkapi dengan mode berenang, tidak disarankan menggunakannya untuk menyelam.

Tags: Samsung

Artikel terkait:

>