Doran Gadget – Oppo secara resmi mengumumkan bahwa Find X8 Ultra akan dirilis pada 10 April 2025 nanti. Smartphone flagship ini dikabarkan akan membawa sejumlah inovasi terbaru, terutama dalam hal layar, performa, kamera, dan daya tahan baterai. Berkaca dari model sebelumnya, ada kemungkinan Oppo hanya akan merilis Find X8 Ultra untuk pasar Tiongkok, sehingga ketersediaannya di Indonesia masih belum bisa dipastikan. Meskipun begitu, berikut spesifikasi Oppo Find X8 Ultra yang wajib Anda ketahui!
Spesifikasi Oppo Find X8 Ultra
Spesifikasi | Oppo Find X8 Ultra |
Layar | 6.82 inches, LTPO AMOLED, 1440 x 3168 pixels, 1B colors, 120Hz, Dolby Vision, HDR10+, 4500 nits (peak), Corning Gorilla Glass Victus 2 |
OS | Android 15, up to 4 major Android upgrades, ColorOS 15 |
Chipset | Snapdragon 8 Elite (3 nm) |
RAM | 12GB/16GB |
ROM | 256GB/512GB/1TB |
Kamera Belakang | 50 MP, f/1.8, 23mm (wide), 1.0″-type, 1.6µm, dual pixel PDAF, OIS 50 MP, f/2.2, 65mm (periscope telephoto), 1/1.56″, 1.0µm, 2.8x optical zoom, multi-directional PDAF (25cm – ∞), OIS 50 MP, f/4.3, 135mm (periscope telephoto), 1/1/.95″, 0.8µm, 6x optical zoom, dual pixel PDAF (35cm – ∞), OIS 50 MP, f/2.0, 14mm, 123Ëš (ultrawide), 1/1.95″, 1.0µm, PDAF |
Kamera Depan | 32 MP, f/2.4, 21mm (wide), 1/2.74″, 0.8µm, PDAF |
Baterai | 6100 mAh, 100W wired, 80W wireless, 10W reverse wireless |
Warna | TBA |
Baca juga: Spesifikasi Oppo A5 Pro Series, Smartphone Tangguh dari Standar Militer
Desain dan Layar

OPPO Find X8 Ultra hadir dengan desain mewah yang menggabungkan material kaca dan logam berkualitas tinggi. Ponsel ini tetap nyaman digenggam meski memiliki layar besar 6,82 inci. Sertifikasi IP68/IP69 menjadikannya tahan terhadap air, debu, bahkan semprotan air bertekanan tinggi, cocok untuk penggunaan di berbagai kondisi ekstrem.
Salah satu keunggulan utama dari Oppo Find X8 Ultra adalah layarnya yang berukuran 6,82 inci dengan teknologi LTPO AMOLED. Layar ini memiliki resolusi 1440 x 3168 piksel, mendukung 1 miliar warna, dan dilengkapi dengan refresh rate 120Hz. Selain itu, layar ini juga mendukung Dolby Vision, HDR10+, serta memiliki tingkat kecerahan maksimal hingga 4500 nits, yang memastikan tampilan tetap jelas bahkan di bawah sinar matahari langsung.
Performa dan Chipset

Di sektor dapur pacu, Oppo Find X8 Ultra ditenagai oleh Qualcomm Snapdragon 8 Elite, yang merupakan salah satu chipset paling bertenaga saat ini. Prosesornya terdiri dari 2 inti Oryon V2 Phoenix L berkecepatan 4,32 GHz dan 6 inti Oryon V2 Phoenix M berkecepatan 3,53 GHz, dipadukan dengan GPU Adreno 830. Kombinasi ini memberikan kinerja yang sangat cepat, baik untuk multitasking maupun gaming berat.
GPU Adreno 830 memberikan performa gaming mulus, bahkan untuk game berat seperti Genshin Impact atau Honkai: Star Rail di pengaturan maksimal. Didukung oleh RAM LPDDR5X 16GB dan storage UFS 4.1 1TB, multitasking dan kecepatan loading aplikasi sangat optimal. Sistem operasinya adalah Android 15 dengan ColorOS 15, yang dijamin mendapatkan 4 pembaruan Android utama, menjaga ponsel tetap relevan hingga tahun 2029.
Oppo juga menawarkan beberapa varian memori untuk Find X8 Ultra, mulai dari 12GB RAM dengan penyimpanan 256GB, 16GB RAM dengan penyimpanan 512GB, hingga varian tertinggi dengan 16GB RAM dan penyimpanan internal 1TB. Dengan kapasitas sebesar ini, pengguna tidak perlu khawatir kehabisan ruang untuk menyimpan foto, video, maupun aplikasi.
Baca juga: Spesifikasi Oppo Find N5 Lengkap dengan Harganya di Indonesia
Performa KameraÂ

Dalam bocoran terbaru, OPPO membagikan sampel foto pertama yang membandingkan hasil jepretan Find X8 Ultra dengan iPhone 16 Pro Max. Hasilnya? Kamera Hasselblad pada Find X8 Ultra sukses mengungguli flagship terbaru Apple dalam kondisi pencahayaan yang menantang.
Ponsel ini dibekali dengan kamera utama 50 MP yang telah dilengkapi OIS (Optical Image Stabilization) dan PDAF laser, sehingga menghasilkan foto yang tajam dan stabil. Selain itu, terdapat kamera periskop telefoto 50 MP yang mendukung zoom optik hingga 6x, memungkinkan pengguna menangkap objek dari kejauhan tanpa kehilangan detail. Tidak ketinggalan, ada juga kamera ultrawide 50 MP, yang cocok untuk fotografi lanskap atau grup.
OPPO secara khusus membagikan perbandingan foto yang diambil dalam lingkungan gelap dengan pencahayaan neon merah. Hasilnya menunjukkan bahwa Find X8 Ultra mampu menangkap warna lebih akurat dibanding iPhone 16 Pro Max.
Kerja sama antara OPPO dan Hasselblad memberikan hasil signifikan dalam kualitas gambar. Algoritma pemrosesan gambar yang dikembangkan Hasselblad memungkinkan Find X8 Ultra untuk menangkap warna yang lebih akurat dan realistis, terutama dalam kondisi pencahayaan yang sulit.
Dalam foto perbandingan dengan iPhone 16 Pro Max, Find X8 Ultra berhasil menyeimbangkan eksposur dengan lebih baik, mempertahankan detail pada objek utama, serta menghindari overexposure pada sumber cahaya seperti neon sign di latar belakang. Membuktikan bahwa Hasselblad tuning benar-benar membawa keseimbangan yang lebih baik antara highlight dan shadow.
Baterai

Untuk mendukung performanya yang tinggi, Oppo Find X8 Ultra dibekali dengan baterai berkapasitas 6100 mAh baterainya 22% lebih besar dari Find X7 Ultra. Teknologi 100W SuperVOOC mengisi penuh hanya dalam 35 menit, sementara 80W wireless charging memberi alternatif pengisian nirkabel yang cepat.
Ada juga reverse wireless charging 10W untuk mengisi perangkat lain. Dibandingkan pesaing seperti Xiaomi 15 Ultra (5.410 mAh), Find X8 Ultra unggul dalam ketahanan baterai, cocok untuk penggunaan berat seharian.
Perangkat Tambahan

Penutup
Itulah bocoran spesifikasi seputar Oppo Find X8 Ultra yang wajib Anda ketahui. Dengan spek yang mumpuni, tentu saja banyak orang yang ingin untuk bisa mendapatkan perangkat ini. Sayangnya, ketersediaan perangkat ini di pasar global, termasuk Indonesia, masih menjadi tanda tanya.
Jika Oppo memutuskan untuk meluncurkannya secara internasional, maka Find X8 Ultra bisa menjadi salah satu pesaing terkuat di kelas flagship tahun ini. Namun, dengan Oppo yang masih merahasiakan harga dan detail foto untuk Find X8 Ultra di toko online Tiongkok, maka masih belum dapat diketahui apakah perangkat ini akan dijual di luar pasar Tiongkok.
Nah, sembari menunggu kabar terbaru mengenai Oppo Find X8 Ultra, dapatkan berbagai aksesoris handphone terbaik dari JETE yang bisa Anda dapatkan hanya di Doran Gadget!Â