Doran Gadget – Saat membeli kartu memori seperti Flashdisk, MicroSD, dan SD Card, serta memori penyimpanan lainnya terkadang kita mengalami kapasitas memori tidak sesuai yang tertulis di kemasan. Khususnya ketika dipasang di gadget dan mengecek kapasitasnya. Mengapa hal itu bisa terjadi? Ada baiknya Anda simak ulasannya di artikel kali ini Sobat Doran.

Penyebab Kapasitas Memori Tidak Sesuai

micro sd terbaik

Penyebab mengapa kapasitas memori tidak sesuai ketika digunakan di komputer dan gadget disebabkan karena cara pembacaannya yang dilakukan komputer. Gadget atau komputer memiliki cara membaca yang berbeda dengan persepsi kita mengenai kartu memori.

Kita membaca kartu memori dalam hitungan angka bulat. Misalnya saja untuk kartu memori yang berkapasitas 2GB sama dengan 2.000 MB. Atau satuan 1 KB sama dengan 1.000 Byte. Sementara, sistem komputer membaca kapasitas kartu memori dengan menggunakan hitungan binary atau base. Dalam hal ini, perhitungannya adalah:

  • 1 KB menjadi 1.024 Byte
  • 1 MB menjadi 1.024 KB
  • 1 GB menjadi 10.24 MB

Dengan kata lain, ketika semakin besar kapasitasnya maka semakin banyak pula kapasitas yang akan berkurang dari yang tertulis pada kemasan kartu.

Baca juga: 5 Tips Memilih Flashdisk yang Bagus dan Awet

Menghitung Kapasitas Kartu Memori

micro sd terbaik

Untuk bisa melihat dan menghitung kapasitas kartu memori, ada cara yang bisa dilakukan. Salah satunya dengan mengkonversinya dalam ukuran Byte bilangan bulat. Contohnya, untuk kapasitas kartu 8GB maka jika dikonversikan dalam ukuran Byte bilangan bulat adalah 8.000.000.000 byte.

Jika dikonversikan dalam angka biner menjadi 8.589.934.592 byte. Dari sini, terdapat selisih sekitar 589.934.592 byte atau 590 MB. Dengan begitu, kapasitas memori di komputer yang terbaca dapat dihitung dengan 8.000.000.000 – 589.934.592 Byte = 7.410.065.408 byte (7.4 GB). Adapun sisa atau selisih yang sekitar 590MB tersebut digunakan File System agar kartu memori bisa mengontrol data yang terbaca perangkat.

Lebih mudahnya, Anda bisa simak antara kapasitas memori yang tertulis di kemasan dengan keterbacaan kapasitasnya di komputer dalam tabel berikut:

 Kapasitas yang Tertulis  Kapasitas yang Terbaca
 2GB 1.85GB
 4GB 3.68GB
 8GB 7.4GB
16GB 14.9GB
 32GB 29.8GB
 64GB 59.6GB
 120GB 111.75GB
 128GB 119.2GB
 256GB 238.4GB
 500GB 456.GB
 1TB 931GB

Jika Anda menggunakan gadget buatan Apple seperti MacBook, maka dengan sistem MacOS kapasitas memori penyimpanan akan terbaca semuanya. Dengan kata lain, sesuai dengan yang tertera di kemasan. Misalnya jika tertulis 2GB, maka akan terbaca dengan kapasitas 2 GB pula. Begitu juga ketika Anda menggunakan sistem operasi Linux. Apabila tertera 128 GB misalnya, maka akan terbaca dalam jumlah yang sama.

Baca juga: 7 Kartu Micro SD Terbaik dan Tercepat yang Layak Dipilih

Penutup

Sudah tahu kan Sobat Doran, mengapa kapasitas memori pada kartu flashdisk, microSD, dan SD Card terkadang tidak sesuai? Bagi, Anda yang ingin mencari kartu memori terbaik, belilah sesuai kebutuhan dan di tempat terpercaya seperti di Doran Gadget. Semua produk yang kami jual merupakan barang original dengan garansi resmi pabrikan.

Selain itu, ada berbagai promo dan program menarik yang bisa Anda dapatkan di saat tertentu. Informasi lebih lanjut hubungi CS kami via WhatsApp di sini. Jangan lupa follow Instagram Doran Gadget dari smartphone Anda.

Semoga bermanfaat!

Artikel terkait:

>